Sunday, January 22, 2012

Berdoa & Bertindak | Prayer & Action

Indo:

Pembacaan Alkitab: Nehemia 1-2

Nehemia, sama seperti Ezra, hidup di jaman pembuangan di saat rumah Tuhan dan Yerusalem mau di bangun kembali. Nehemia, juga sama seperti Ezra yang berdoa bagi bangsanya di hadapan Tuhan. Nehemia berdoa mengaku dosa dan meminta pengampunan Tuhan atas bangsa Israel yang telah berlaku tidak setia terhadap Tuhan. Nehemia juga mengatakan janji Tuhan dalam doanya di mana bila umat-Nya berbalik kepada Tuhan dan tetap mengikuti perintah-perintah-Nya serta melakukannya, maka sekalipun orang-orang buangannya ada di ujung langit, akan dikumpulkan kembali dan akan dibawa ke tempat yang telah dipilih untuk membuat nama Tuhan diam di sana. Walaupun Nehemia bukanlah seorang imam, tetapi Nehemia memiliki hati yang rindu melihat bangsanya pulih kembali dan dengan mengaku dosa dan berdoa bagi bangsanya, itulah awal dari pemulihan. Tetapi diperlukan juga suatu tindakan yang mengikuti doa itu, dan Nehemia melakukan hal itu.

Marilah kita belajar dari Nehemia. Bila kita ingin melihat keluarga kita, gereja kita, bangsa kita dan bumi in ipulih, marilah kita belajar dari Nehemia untuk berdoa mengaku dosa dan meminta pengampunan Tuhan. Biarlah kita mulai dengan doa yang sungguh-sungguh kepada Tuhan. Lalu ketika tiba saatnya Tuhan berikan kesempatan untuk kita bertindak, maka kita siap dan dapat berkata-kata dan bertindak dengan hikmat Tuhan untuk melihat apa yang kita doakan mulai terlaksanakan dan sampai selesai. Bila kita semua berdoa bagi keluarga kita, gereja dan bangsa kita, serta bertindak sesuai dengan Firman Tuhan dan hikmat-Nya, maka kita akan melihat kuasa Tuhan bekerja dan pemulihan Tuhan mulai terlaksana. Jadi, marilah kita berdoa dan bertindak bagi orang-orang dan bangsa yang Tuhan telah taruh di hati kita.

English:

Bible Reading: Nehemiah 1-2

Nehemiah, as it is with Ezra, lived as casts away when the house of the Lord and Jerusalem was to be build again. Nehemiah, also act the same way as Ezra where he prayed for his nations before the Lord. Nehemiah prayed for confession of sin and ask for forgiveness from the Lord for Israelites who has been unfaithful to the Lord. Nehemiah also declared the promised of the Lord in his prayer where if His people comes back to the Lord and follow His commands and do them, then even though they are scattered they will be gathered back and will be brought to the place where the name of the Lord will stay. Even though Nehemiah is not a priest, but Nehemiah had a heart that longs to see his nations be restored and by confession of sin and praying for his nations, that is the start of the restoration. But an action was also needed to follow the prayer, and Nehemiah did that too.

Let us learn from Nehemiah. If we long to see our families, our church, nation and this earth be restored, let us learn from Nehemiah to pray confession of sin and to ask for forgiveness from the Lord. Let us start by praying earnestly to the Lord. Then when the time comes where the Lord opens up opportunity for us to act, we are ready and can say and act with the wisdom of the Lord to see what we pray for starts to take place and be completed. If we all pray for our families, church and nations, and also act according to the Word of God and His wisdom, then we will see the power of the Lord at work and the restoration of the Lord will take place. So, let us pray and act for the people and nations that the Lord has placed in our hearts.


No comments:

Post a Comment