Wednesday, May 23, 2012

Ajaran Paulus | Paul's Teaching

Indo

Pembacaan Alkitab: Roma 12

Paulus banyak sekali memberikan pengajaran dan nasihat kepada jemaat di Roma. Tetapi ajaran-ajaran itu tidak hanya untuk mereka, tetapi untuk kita juga sebagai umat Tuhan Yesus Kristus. Banyak nasihat, teguran, kata-kata yang membangung yang kita butuhkan di dalam hidup kita dapat ditemukan dalam perkataan Paulus. Ia mengajari kita agar kita hidup di dalam kasih, tidak pura-pura, menjauhkan yang jahat, saliing mendahului memberi hormat, jangan kendor dalam kerajinan kita, terus menyala-nyala dalam melayani Tuhan, bersukacita, bersabar dan banyak lagi. Mari kita fokus kepada salah satu dari ajaran Paulus ini. Satu hal yang sering kita lupa adalah bahwa kita perlu untuk saling mendahului memberi hormat. Ini tidak hanya berlaku dalam memberi salam, tetapi dalam segala sesuatu yang kita lakukan dan yang Paulus ajarkan, seperti mengasihi, jauhkan yang jahat, terus rajin, saling mengasihi, kita perlu untuk memiliki sikap yang mendahului, bukan saling menunggu. Sebab bila kita saling menunggu, maka tidak akan ada yang melakukan apa yang Firman Tuhan ajarkan, sebab saling menunggu untuk ada yang memulai dahulu. Tetapi bila kita saling mendahului, maka semua orang akan melakukan Firman Tuhan tanpa saling menunggu dan kitapun menjadi teladan bagi saudara-saudara kita seiman. Oleh sebab itu biarlah kita saling mendahului dan jangan saling menunggu dalam melakukan Firman Tuhan. Dan biarlah kita pelajari sendiri, aplikasikan dan praktekkan ajaran dan nasihat Paulus dalam pasal ini, agar hidup kita berubah, pikiran kita diperbaharui.


English

Bible Reading: Romans 12

Paul gave many teachings and advices to the congregation in Rome. But these teachings are not only for them, but it is also for us the people of the Lord Jesus Christ. There are many advices, rebukes, encouragements that we need in life that we can find in Paul's words. He taught us to live in love, not to fake it, stay away from evil, to honor another above ourselves, not to be lacking in zeal, but keep serving the Lord, joyful, patience and many more. Let us focus now on one of these teachings. One thing that we tend to forget is that we need to honor one another above ourselves. This does not just applies in greeting or honoring one another, but in all that we do and what Paul teaches, such as love, keeping away from evil, not lacking in zeal, loving one another, we need to put others above ourselves, meaning that we do this for them first and not wait for each other to do it. FOr if we wait on each other, then no one will do what the Word of God teaches, because if we keep on waiting on each other, no one will want to start first. But if we put others above ourselves that we do this for them first, then everyone will do the Word of God without waiting on eac other and we will also become an example for our brethren. Threfore, let us put others above ourselves in that we do the Word of God for them first and do not wait on each other. And let us also learn ourselves, apply and practise the teachings and advices from Paul in this chapter so that our lives be changed and our minds renewed.

No comments:

Post a Comment