Monday, June 25, 2012

Tanpa Tuhan, Sia-sialah Semuanya | Without The Lord All Are In Vain

Indo

Pembacaan Alkitab: Mazmur 126-127

Raja Salomo adalah raja yang bijak, yang diberikan kebijaksanaan oleh Tuhan yang luar biasa dan ia mengatakan kepada semua orang bahwa tanpa Tuhan sia-sialah semua yang kita lakukan di bumi ini. Di dalam keluarga kita sendiri, bila bukan Tuhan yang membangun rumah kita, yakni keluarga kita maupun rumah secara bangunan, maka sia-sialah semuanya itu. Bila kita tidak bersandar kepada Tuhan, dan bila fondasi keluarga kita bukan Tuhan, maka sia-sialah apa yang kita lakukan, sebab pada akhirnya tidak ada yang kekal. Bila kita bangun pagi-pagi, bekerja dengan susah payah, tanpa adanya Tuhan menyertai kita, maka sia-sialah waktu yang kita pakai untuk bangun pagi dan bekerja dengan jerih payah. Sebab Tuhan yang empunya segalanya dan Tuhan yang memberkati, jadi bila kita tidak bersandar dan tidak ada pimpinan dan penyertaan Tuhan, sia-sialah semuanya. Bahkan anak-anakpun adalah anugrah yang Tuhan berikan kepada kita. Jadi, biarlah ajaran dari Salomo ini melekat di hati kita dan di pikiran kita, yakni, tanpa Tuhan di hidup kita, maka sia-sialah kehidupan kita. Jadi, biarlah kita kita ikut-sertakan Tuhan di dalam setiap aspek kehidupan kita, dalam kita membangun keluarga, bekerja, dan melayani. Biarlah Tuhan selalu ada di pikiran kita, di hati kita, di mulut kita dan kemanapun kita pergi dan dalam apapun yang kita lakukan. Tuhanlah sumber dan Tuhanlah segalanya bagi kehidupan kita.


English

Bible Reading: Psalm 126-127

King Solomon was a wise king, who was given a great wisdom from the Lord and he said to all that without the Lord all that we do on this earth are in vain. In our own family, if it is not the LOrd who builds our house, that is our family or even the building itself, the all are in vain. If we do not rely on the Lord, and if our foundation in our family is not the Lord, then what we do are in vain, because in the end nothing is eternal. If we wake up early in the morning to work hard, without the Lord, then all our time we use to wake up early and work hard are in vain. Because the Lord is the one who has all things and the Lord is the one who blesses, so if we do not rely on the Lord and if there are no guidance of the Lord and His presence with us, then all are in vain. Even children are gifts from the Lord. So, let this teaching of Solomon be engraved in our hearts and in our minds, that is, without the Lord in our lives, then our lives are in vain. So, let us involve the Lord in all aspects of our lives, in us building our family, work and ministries. Let the Lord always be in our minds, our hearts, our mouths and where ever we go and in all things that we do. The Lord is the source and the Lord is everything in our lives.

No comments:

Post a Comment