Tuesday, August 7, 2012

Semuanya Sia-Sia | Everything Is Useless

Indo

Pembacaan Alkitab: Pengkhotbah 1-2

Apakah yang sedang kita kejar di dalam kehidupan kita sekarang ini? Ijasah? Pekerjaan? Bisnis? Kekayaan? Ketenaran? Keluarga? Rumah? Apapun itu, Salomo juga mengejar semuanya itu dan ia memiliki segala yang umat manusia inginkan, kekayaan, ketenaran, kerajaan, keluarga, orang-orang yang bekerja di bawahnya dan sebagainya. Tetapi Salomo, yang mengejar semuanya itu, berkata bahwa semuanya adalah sia-sia. Dan bila memang semuanya itu sia-sia, jadi apakah arti hidup? Apakah gunanya kita bersusah payah di dunia ini? Salomo berkata bahwa mata dan telinga manusia tidak akan pernah puas, yakni apapun yang kita kejar di dunia ini, tidak akan memuaskan kita. Tetapi hanya satu yang dapat memuaskan kita, yakni Tuhan Yesus Kristus sendiri. Sebab Salomo juga berkata, "Siapa yang dapat makan dan merasakan kenikmatan di luar dari Dia?" Jawabannya adalah tidak ada. Jadi, apa yang kita kejar di dunia ini, di luar dari Tuhan tidak akan pernah memuaskan kita. Tetapi bila kita mengejar apa yang ilahi, yang dari Tuhan dan berdasarkan akan Firman Tuhan, maka kita akan dapat merasakan kenikmatan yang dari pada Tuhan. Jadi, janganlah kita kejar hal-hal yang sia-sia yang di luar Tuhan, tetapi bila kita bekerja, belajar, berbisnis, berkeluarga, mencari ilmu dan dalam apapun yang kita lakukan, biarlah itu dilakukan di dalam Tuhan, guna membawa kita menjadi seseorang yang Ia telah ciptakan sejak awalnya, untuk kemuliaan Tuhan dan kerajaan-Nya!


English

Bible Reading: Ecclesiastes 1-2

What is it that we are striving for right now in our lives? A degree? Work? Business? Wealth? Fame? Family? House? Whatever it is, Solomon also chase after all that and he had it all, wealth, fame, kingdom, family, people working under him and many more. But Solomon, who chased after all that, said that everything is useless. And if everything is useless, then what is the meaning of life? What is the use of us working hard in this earth? Solomon said that the eyes and ears of men will never be satisfied, that is, whatever we chase after in this world, it will never satisfy us. But there is only one that can satisfy us, that is the Lord Jesus Christ, Himself. For Solomon, also said, "For without Him, who can eat or find enjoyment?" The answer is none. So, what ever it is that we chanse in this world, outside of the Lord and without the Lord will never satisfy us. But if we chase after the spiritual things, that comes from the Lord and is based on the Word of God, then we will find enjoyment that comes from the Lord. So, do not chase and strive for the useless things outside of and without the Lord, but if we do work, study, running business, having family, seeking knowledge and in anything that we do, let it be done with and in the Lord, so that it will bring us to become the men and women of God that He has created us to become from the beginning for the glory of the Lord and His kingdom!

No comments:

Post a Comment