Tuesday, March 5, 2013

Dosa Sudah Mengintip Di Depan Pintu | Sin Is Crouching At Your Door

Indo

Pembacaan Alkitab: Kejadian 4-6

Ketika Kain marah dan cemburu akan adiknya Habel, Tuhan memeringati Kain dengan perkataan ini, "Tetapi jika engkau tidak berbuat baik, dosa sudah mengintip di depan pintu, ia sangat menggoda engkau, tetapi engkau harus berkuasa atasnya." Namun sayangnya Kain tidak mengikuti Firman Tuhan dan ia membiarkan panas hatinya menguasai dia sehingga ia membuka pintu bagi dosa dan akhirnya membunuh adiknya sendiri. Seringkali bila kita sedang mengalami kejadian-kejadian yang membuat ktia marah, panas hati, kesal, cemburu dan sebagainya, dosa sudah mengintip di depan pintu kita. Dosa hanya menunggu waktu saja sampai kita menyerah dan membukakan pintu untuk dosa masuk. Tetapi bila kita berada di situasi seperti itu, ingatlah akan firman Tuhan ini, bahwa kita harus berkuasa atasnya, yakni agar kita memiliki p[enguasaan diri dan tidak berserah kepada amarah, cemburu, kesal atau dosa. Tetapi biarlah kita datang kepada Tuhan dan biarlah kasih, damai, sukacita, kesabaran, dan penguasaan diri dari Tuhan datang dan memenuhi hati kita agar kita tidak berdosa tetapi mengampuni.


English

Bible Reading: Genesis 4-6

When Cain was angry and jealous of his brother Abel, the Lord reminded Cain with these words, "But if you do not do what is right, sin is crouching at your door, it desires to have you but you must rule over it." Unfortunately Cain did not follow the heed from the Lord and he let his anger and jealousy took over that he opened the door for sin to enter and in the end killed his own brother. Many times if we are facing incidents that makes us angry, heated, frustrated, jealous and many others, sin is crouching at our door. Sin is just waiting until we give up and open the door for sin to come in. But if we are in these kind of situations, remember of the Word of God that we have to rule over it, that is for us to have self-control and not give in to anger, jealousy, frustration or sin. But let us come to the Lord and let love, peace, joy, patience and self control from the Lord come and fill our hearts so that we would not sin but forgive.

No comments:

Post a Comment