Friday, March 7, 2014

Belajar Dari Kesaksian Hidup Ayub | Learning From Job's Life Testimonies

Indo

Pembacaan Alkitab: Ayub 30

Bila kita tidak tahu akan cerita awalnya, di mana Tuhan mengijinkan iblis untuk mencobai Ayub, maka kita tidak akan percaya akan perkataan Ayub yang berkata bahwa ia hidup benar. Sebab dalam pikiran kita, bila kita hidup benar, tentulah hidup kita tidak sengsara, tidak dalam keadaan terpuruk. Bayangkan bila ada seorang di antara kita, di gereja, yang tiba-tiba tertimpa keadaan buruk seperti Ayub, di mana mungkin ia kehilangan pekerjaan, ditimpa kemalangan demi kemalangan. Secara manusia, kita pasti memiliki kecenderungan untuk berpikir bahwa pasti ia ada berbuat dosa sehingga ia mengalami semua hal ini. Tetapi melalui kejadian Ayub, kita tahu bahwa kita tidak seharusnya menghakimi sesama kita. Kita tahu bahwa apa yang Tuhan ijinkan terjadi itu ada maksudnya dan kita perlu untuk bertahan teguh dalam iman kepada Tuhan, di dalam pengharapan kepada Tuhan, bahwa Ia tidak akan meninggalkan kita. Dengan begitu kita akan dapat melewati kejadian-kejadian seperti itu dengan hati yang lebih kuat dan iman yang lebih teguh di banding Ayub. Sebab salah satu fungsi dari tertulisnya kesaksian-kesaksian seperti Ayub ini adalah agar kita belajar dari mereka dan meaplikasikannya di dalam kehidupan kita sehari-hari. Jadi, biarlah kita aplikasikan apa yang kita pelajari dari Ayub dalam perjalanan kita sehari-harinya.


English

Bible Reading: Job 30

If we do not know the story from the beginning, where God allowed the devil to tempt Job, then we would not believe when Job said that he lives righteously. Because what's in our minds is that if we live a righteous life, then we would not be suffering, would not be in this bad situation. Imagine if there is someone amongst us, in the church who suddernly are struck with bad situations and events like Job, where he might lose his job and be struck by bad incidents again and again. Being human, we have the tendency to think that he must have done something wrong such that he is facing all this. But through what happened with Job, we know that we should not judge anyone. We know that what the Lord allows to happen has purpose and we just have to stay strong in faith to God, in hope to the Lord, that He will never leave us. That way we can go through these times with a stronger heart and a sturdier faith compared to Job. Because one of the function of these written testimonies is for us to learn from them and to apply them in our daily lives. So, let us apply what we have learnt from Job's life testimonies, in our daily lives.

No comments:

Post a Comment