Indo:
Pembacaan Alkitab: 1Tawarikh 10
Di sini kita melihat lagi akhir dari kehidupan Saul, raja Israel yang pertama. Kita lihat bagaimana ia dan keluarganya mati terbunuh oleh karena ketidak-setiaannya kepada Tuhan. Saul tidak setia kepada Tuhan dengan tidak melakukan Firman Tuhan. Dan ketika ada masalah datang dan ada kesempatan untuk mencari Tuhan, Saul tidak mencari Tuhan tetapi ia mencari penenung untuk minta petunjuk dari arwah. Terkadang kita berlaku seperti Saul dalam hal ini, yakni untuk kita mengandalkan kekuatan kita atau dunia daripada kita mencari dan bersandar kepada Tuhan. Memang mungkin kita dari kecil sudah di ajarkan untuk seperti itu, tetapi kita sekarang tahu kebenaran dan biarlah kebenaran itu mengubah kehidupan kita, mengubah cara kita berpikir dan cara hidup kita. Tuhan bahkan memakai kehidupan Saul sebagai contoh untuk mengajarkan kita, agar kita tidak berlaku serupa dengan Saul, tetapi agar kita belajar dari kesalahannya.
Oleh sebab itu, marilah kita bersandar kepada Tuhan dalam segala hal dan segala situasi dan kondisi. Baik kita lagi diberkati, dirundung masalah, ada tantangan besar dan sebagainya, baiklah kita mencari Tuhan dan bersandar kepada-Nya saja dan bukan kepada diri kita sendiri, orang lain atau dunia.
English:
Bible Reading: 1Chronicles 10
Here we can see again the end of Saul, the first king of Israel's life. We can see how he and his family died because of his unfaithfulness towards the Lord. Saul was not faithful to the Lord by not doing His Words. And when there was a problem and a chance to seek the Lord, Saul did not seek the Lord but he sought a medium to ask guidance from the dead. Sometimes we act the same as Saul, that we rely on our own strength or the world instead of seeking and relying on the Lord. Maybe because we have been raised like this since we were small, but now we know the truth and let that truth change our lives, our ways fo thinking and our ways of life. The Lord even used the life of Saul as an example to teach us, so that we won't act the same way as Saul did.
Therefore, let us rely on the Lord in all things and in all situation and conditions. May it be when we are blessed, overwhelmed by problems, facing a big challenge and etc, let us seek the Lord and rely on Him alone and not on ourselves, others or the world.
No comments:
Post a Comment